Jumat, 16 November 2007

URGENT!! Pendataan Komputer Harus Selesai Pekan Ini

Mengutip sedikit apa yang disampaikan oleh Lilik Gani selaku Kepala Pustekom Depdiknas bahwa pada tahun 2008 Depdiknas akan membeli komputer dalam jumlah besar yang akan disalurkan ke sekolah-sekolah di Indonesia. Dana yang dianggarkan mencapai Rp 1 triliun. Yang rencananya akan dibagi 500 miliar untuk tingkat SMP dan 500 miliar untuk tingkat SMA dan SMKA.

Berhubungan dengan informasi tersebut, maka segera dibutuhkan data komputer di masing-masing sekolah . Untuk itu kami memberikan tugas kepada Mahasiswa D3 TKJ untuk segera menyelesaikan pendataan Komputer di sekolah tingkat SMP dan SMA serta SMK.

Untuk sekolah ditempati magang mahasiswa otomatis sudah terdata oleh mahasiswa tersebut. Tetapi untuk sekolah yang tidak / belum ditempati magang mahasiswa tentu saja datanya belum bisa masuk. Untuk itu kami memberikan tugas kepada koordinator Kecamatan masing-masing untuk menyelesaikan tugas pendataan komputer di kecamatan masing-masing. Adapun data komputer sekolah yang sudah masuk sudah kami posting ke milist. Bisa di klik di bawah ini :

http://groups.yahoo.com/group/ictkra/files/

Untuk sekolah yang masih kosong silahkan segera di selesaikan. Dapat bantuan atau tidaknya sekolah tergantung dari data yang masuk.

Demikian, harap di tindaklanjuti.

Tidak ada komentar: